Boleh percaya atau tidak cinta pada pandangan pertama. Namun kenyataannya “Memang ada hal-hal tertentu tertentu pada diri wanita yang langsung jadi pehatian para pria saat mereka bertemu,” Jackie Black, PhD, penulis buku Meeting Your Match. Apa saja poin penting itu?
1. Seberapa lebat rambut wanita
Ini adalah soal evolusi. Sejak zaman manusia gua, para pria biasa menilai kesuburan dan kesehatan wanita dari seberapa tebal rambut kaum hawa.
2. Seberapa tulus senyum wanita.
Saat wanita tersenyum ujung mata mereka akan berkerut. Tapi tidak jika wanita hanya meringis. Kaum pria umumnya sangat peka dalam menilai senyum wanita, apakah itu senyum senang, santai atau sopan santun.
3. Seberapa banyak teman akrab atau gerombolan di sekeliling wanita.
Wanita senang bergerombol kemana-mana. Tapi semakin banyak anggota gerombolan semakin sulit pria untuk mendekati wanita. Lalu berapa banyak yang ideal bagi wanita ? Tiga. Dengan demikian saat pria mendekat, Anda berdua bisa kabur berdua tanpa terlalu banyak perhatian.
4. Seberapa tinggi nada suara wanita
Penelitian membuktikan pria lebih mudah terpukau oleh suara wanita yang bernada tinggi. Yah, lagi-lagi ini urusan evolusi. Nada yang tinggi pada wanita menggambarkan kemudaan dan kesehatan reproduksi.
5. Rasio pinggang dan pinggul wanita
Sekali lagi, ini urusan evolusi. Sadar tak sadar pria cenderung mencari wanita yang cocok menjadi ibu. Jika pinggang lebih kecil dari pinggul, itu menandakan kesuburan yang patut dipertimbangkan.
6. Kulit yang cerah
Kulit yang cerah berseri-seri adalah tanda mental yang sehat. Karena stres dan kecemasan seringkali menimbulkan kulit yang kusam. Jadi tak heran kan mengapa salah satu perlengkapan kosmetik wanita adalah pemulas pipi.
7. Apa yang palsu tentang wanita
Ini bukan soal kepribadian yang palsu. Tapi soal penampilan artifisial, bulu mata palsu, hair extensions, dan sebagainya. Buat pria, semua ini tak selalu soal apakah wanita jadi tambah cantik atau tidak. Tapi ini berarti satu hal: biaya yang lebih tinggi.
8. Mata wanita
Mata adalah jendela jiwa, yup, betul sekali. Orang biasa lebih fokus pada bagian mata orang lain dibanding bagian tubuh lain. Jadi percayalah, make up di bagian mata yang luar biasa dramatis malah membuat pria sulit menilai pribadi wanita .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar